iPhone X yang di Indonesia dijual Rp 13,4 juta ternyata dijual tiga kali lebih mahal dibanding harga produksinya yaitu sebesar Rp 4.8 Juta. Hal itu diungkapkan Analis teknologi TechInsights yang membongkar dan menganalisa harga tiap komponen Smartphone andalan Apple tersebut. iPhone X yang diluncurkan Apple pada 3 November 2017 yang lalu memiliki harga produksi per unit sebesar 357,5 dollar AS atau sekitar Rp 4,8 juta.
Sedangkan menurut analis teknologi, IHS Markit sperti yang dikutip dari Macroumors, Rabu (8/11/2017), harga produksi iPhone 8 dan 8 Plus berada pada angka 288,8 dollar AS, atau sekitar Rp 3,8 juta. Perbedaan harga produksi iPhone X dibanding iPhone 8 dan 8 Plus disebabkan perbedaan harga beberapa komponen pembentuknya.
Sebagai contoh harga layar bezel less 5,8 inci yang ditanamkan pada iPhone X, memiliki harga sekitar 65,50 dollar AS atau sekitar Rp 884 ribu. Untuk pelapis stainless steel dibanderol dengan harga sekitar 36 dollar AS atau sekitar Rp 486 ribu.
Bandingkan dengan komponen yang sama untuk iPhone 8, harga layar dibanderol 36 dollar AS atau Rp 486 ribu dan 21,5 dollar AS atau Rp 290 ribu untuk pelapis stainless steel.
Tidak ada komentar: